Sejak beberapa waktu yang lalu, kami menerapkan aturan bahwa hanya wilayah Jawa dan Bali saja yang bisa COD bayar di tempat. Hal ini karena keterbatasan aplikasi yang hanya bisa menerima order COD wilayah Jawa dan Bali saja.
Kami kemudian mendapatkan update dari aplikasi yang menyatakan bahwa order COD sudah bisa dilakukan untuk seluruh Indonesia. Oleh karena itu, kami juga membuka pemesanan dengan sistem pembayaran COD untuk area seluruh Indonesia.
Tetapi, untuk pemesanan COD seluruh Indonesia ini tetap dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Syarat dan Ketentuan ini adalah bahwa alamat harus lengkap, misalnya dengan nama jalan dan nomor rumah, dilengkapi dengan RT RW yang lengkap, bukan kosong atau nol.
Demikian pemberitahuan kami, semoga kemudahan sistem pembayaran COD ini bisa memudahkan customer untuk melakukan order di website ini
Jika masih ada yang ditanyakan, bisa menghubungi kami, dengan senang hati kami akan menjawab setiap pertanyaan anda.
Kami juga bisa memberikan diskon ongkos kirim untuk pembelian dengan jumlah tertentu. Bahkan gratis ongkos kirim jika pembayaran lewat transfer.